Tag

, , , , ,

Pesona Gisik Harmoni Puja

Jelang senja itu, kami menghampiri gisikMu tepian Samudera Indonesia

Tertatih menggendong letih..

Manengku puja menghampiri pura serasa di Ulu Watu

Pura di tepi pantai

Pura di tepi pantai Ngobaran

Melangkah ke masjid beralas pasir menghadap pantai

Masjid berlantai pasir di tepi pantai

Masjid berlantai pasir di tepi pantai Ngobaran

Menunduk pilu di pelataran bangunan berstupa

Stupa di tepi pantai

Stupa di tepi pantai Ngobaran

Merasakan kecil bahkan didepan miniatur Garuda Wisnu Kencana

Miniatur GWK di tepi pantai

Miniatur GWK di tepi pantai Ngobaran

Berpadu di petilasan kamuksan Prabu Brawijaya V ungkapan sang Kejawan. Muksa-nya sang Prabu meninggallkan arcapada menuju mayapada Nirwana dalam kobaran agni…Berkobar…kobar…kobaran…Ngobaran

Kejawan-patilasan kamuksan Prabu Brawidjaya V

Kejawan-patilasan kamuksan Prabu Brawidjaya V di pantai Ngobaran

[Bisikan lembut mendayu, Ku tinggalkan damai sejahtera bagimu, saling merapat dalam barisan harmoni puja]

Yah inilah pesona gisik harmoni puja di Pantai Ngobaran

Pantai Ngobaran

Pantai Ngobaran

Jayalah Merah Putih Sang gula kelapa mengawal barisan harmoni puja

Harmoni Indonesia di Pantai Ngobaran

Harmoni Indonesia di Pantai Ngobaran

Senja semakin menua, tembang tebing kian terasa.

Senja di Pantai Ngobaran

Senja di Pantai Ngobaran

Catatan: Pantai Ngobaran (satu komplek dengan pantai Ngrenehan dan Nguyahan) berada di Desa Kanigoro, Kecamatan Saptosari, Kabupaten Gunung Kidul, DIY