Tag

, , ,

Belajar Bertanam Aglaonema

Deretan Aglaonema subur

Setiap kali bertandang ke rumah pasangan sahabat kebun, selalu terpikat dengan hijau apiknya halaman. Ada pohon kelengkeng yang hampir tak pernah berhenti berbuah. Mangga yang berbuah lebat saat musimnya. Palem botol yang bercabang cantik. Namun sebatas terpikat, lah kalau mau meniru kendala utama ada di malasnya memelihara.

Kali ini menyoal deretan Aglaonema yang semarak tumbuh subur. Beberapa jenis unik ditanam indoor. Beberapa ditanam outdoor. Berderet maupun di potkan. Ibu-ibu yang hadir di ndalem beliau kagum dengan perawatan si Aglaonema alias Sri Rejeki ini.

Hayook dari pada membatin, simbok kebun uluk salam. Kalau memerlukan pemomong untuk anakan yang dipisah, kami bersedia loh Jeng Na. Beliaupun sudah mempersiapkan. Pastinya buibu kersa menanam di rumah. Jadilah bonus usai acara, Jeng Na mbedhol eh mencabut Aglaonema, untuk beberapa ibu.

Sekian tahun lalu sempat booming Aglaonema ini. Mendapat julukan sebagai Si Ratu Tanaman Hias Daun yang Eksotis. Memang variasi daunnya luar biasa. Mulai dari varian hijau, kekuningan, pink, merah. Terlihat daun aslinya hingga yang mengkilap mirip plastik yang licin.

Aglaonema berlipstik merah

Yang tepian daunnya berhias warna merah ini disebut Aglaonema Lipstik (Siam Aurora). Tampil menawan dengan tulang dan batang daun berwarna merah mempertegas hijau mengkilap daunnya. Dijuluki “lipstik” karena pinggir daunnya berwarna merah layaknya lipstik.

Aglaonema pink merona si lady valentine

Senyampang bulan Februari, barusan lepas dari tanggal 14. Ini dia Aglaonema tipe Lady Valentine.  Ciri khasnya warna daun didominasi pink merona disertai bintik-bintik pada tepi dan pusat daunnya. Daun yang terlihat agak bergelombang  dengan bentuk bulat telur. Memerlukan kondisi penaungan terhindar dari guyuran hujan pun terik langsung.

Aglaonema merah cerah mengkilap

Aglaonema yang ini, warna daunnya dominan merah cerah dengan pemanis warna hijau di tepian. Daun mengkilap, sang empunya rajin melap sambil menggosok pelan. Tampil mempermanis sudut teras.

Berbagi berkat Aglaonema…

Tak cukup hanya memperoleh tanamannya. Jeng Na juga membekali kami tips merawatnya. Bila tanaman terlihat mengurus, saatnya bongkar media. Sambil digemburkan ditambahkan pupuk kandang. Srintil kambing bagus, awet tidak mudah hancur, membuat tanah tidak cepat memadat.

Woke, segera sampai rumah, pisahan Aglaonema outdoor saya tanam. Media menggunakan campuran tanah, arang sekam dan pupuk kandang. Sementara diletakkan di keteduhan menunggu siap adaptasi. Maturnuwun Jeng Na, kami buibu siap momong Aglaonema hingga saatnya bisa menangkarkan dan berbagi.

Sahabat kebun Rynari, penggemar tanaman Sri Rejeki?